KPU Ajak Pemilih Datang Ke TPS

    KPU Ajak Pemilih Datang Ke TPS

    BANGKALAN, - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Bangkalan mengajak masyarakat untuk menggunakan hak pilihnya pada Rabu (14/02/2024) mendatang. Ajakan tersebut disampaikan Ketua KPU Bangkalan, Zainal Arifin, seusai menghadiri Apel Gelar Pergeseran Pasukan pengamanan Pemilu di Stadion Gelora Bangkalan (SGB) pada Selasa (13/02/2024) pagi.

    Ketua KPU Bangkalan,   Zainal Arifin saat menghadiri Apel Pergeseran Pasukan pengamanan Pemilu 2024 di SGB

    "Ayo kita sukseskan pemilu 2024 ini dengan mendatangi TPS sesuai DPT nya. Target kami pemilu kali ini minimal sama dengan pemilu sebelumnya yakni 91% tingkat kehadiran, " ujar Zainal Arifin.

    Menurut Zainal, KPU Bangkalan telah melakukan persiapan dan sosialisasi yang matang. "Kita sudah koordinasi mendalam dengan seluruh PPK se Bangkalan, dipastikan semua pemilih mendapatkan C Pemberitahuan atau disini lebih dikenal dengan Undangan. Walaupun tidak membawa C Pemberitahuan itu tidak apa-apa. Tinggal dibawa e –ktp nya, di cek di DPT nya, kalau memang terdaftar dipersilahkan mencoblos walaupun tidak membawa C Pemberitahuan, " jelasnya.

    bangkalan kpu sosialisasi pemilu
    AHSAN

    AHSAN

    Artikel Sebelumnya

    Kapolda Jatim: Penebalan Pasukan untuk Pengamanan...

    Artikel Berikutnya

    APEL PERGESERAN PASUKAN DALAM RANGKA PENGAMANAN...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Hendri Kampai: Aliansi Antar Kementerian Ciptakan Generasi Emas yang Siap Bersaing di Tingkat Global
    Hendri Kampai: Indonesia Emas, Mimpi Indah atau Nyata? Saatnya Tiga Kementerian Mulai Kolaborasi!
    Hendri Kampai: Ujian Nasional, Standar Kompetensi Minimal Siswa dan Cerminan Keberhasilan Guru
    Hidayat Kampai : Menelusuri Dunia Kecerdasan Buatan untuk Menyusun Karya Ilmiah
    Hidayat Kampai: Kisah Dunia Akademik yang Terkontaminasi Ulah Para Bahlul

    Ikuti Kami